Jumat, 04 Juli 2008

The Extraordinary Healing Power Of Ordinary Things

The Extraordinary Healing Power Of Ordinary Things
Penulis: Larry Dossey, M.D.
Hampir setiap hari kedokteran modern mengumumkan penemuan obat mujarab atau prosedur ajaib baru. Namun, masyarakat dunia masih saja waswas dengan pengobatan berteknologi tinggi ini. Kesan “sangat mahal” dan “risiko ditanggung sendiri!” terus melekat di benak mereka. Hal ini wajar mengingat tingkat keberhasilan obat-obatan, pencangkokan, dan pembedahan belum mencapai 90 persen. Sejumlah ahli bahkan menengarai perawatan rumah sakit modern sebagai penyebab-ketiga kematian di Amerika, setelah penyakit jantung dan kanker.

Di sisi lain, survei menunjukkan bahwa tiga perempat pasien yang pergi ke dokter sebenarnya tidak memiliki masalah fisik. Fakta-fakta inilah yang mendorong Larry Dossey menjawab pertanyaan yang diajukannya sendiri dalam buku ini: Adakah cara mencapai-kesembuhan yang lebih sederhana dan aman?

Berbekal pengetahuan dan pengalamannya sebagai perintis kedokteran berbasis pikiran-tubuh, Larry Dossey mengajak kita melirik hal-hal sederhana tapi berdaya sembuh luar biasa. Sebut saja, misalnya, kekuatan air mata dalam memacu pemulihan kesehatan, atau manfaat kotoran dan belatung dalam penyembuhan penyakit dan infeksi. Sembari membeberkan temuan-temuan penelitian yang mengabsahkan pengobatan sederhana, Dr. Dossey menawari kita persepsi baru tentang keajaiban dan misteri-dunia.

Buku ini memandu kita mengeksplorasi hal-hal biasa di depan mata tapi punya kapasitas luar biasa dalam membantu kita sembuh, memahami posisi kita dalam tatanan alam, dan menjadi manusia yang lebih sempurna. Bagi Anda yang sedang terundung sakit, banyak manfaat bisa Anda serap dari langkah-langkah alami dalam buku ini.

Pujian Pada Buku Ini:

Menyenangkan, manusiawi, jenaka, menyentuh, dan bijaksana.
-Joan Brysenko, Penulis A Woman´s Journey to God

LINK:
The Extraordinary Healing Power Of Ordinary Things
Beli Via Toko Buku Serambi Online
Lini: Cerdas Jiwa Sehat Raga

Rahasia Selalu Menang Berargumentasi

Rahasia Selalu Menang Berargumentasi
Penulis: Madsen Pirie
Dalam buku jenaka dan menular-ganas ini, Madsen Pirie menyediakan panduan lengkap untuk menggunakan—bahkan menyalahgunakan—logika demi memenangi adu argumentasi. Dengan contoh-contoh telak, dia memperkenalkan seluruh jurus silat lidah yang lazim dipakai dalam pertarungan gagasan.

Kita semua suka menilai diri sendiri berotak jeli dan logis. Namun, dalam buku ini, Anda semua akan mendapati sesat-sesat pikir yang pernah menikam Anda ataupun Anda tikamkan pada orang lain. Pirie menunjukkan kepada Anda cara simultan memperkuat pemikiran sendiri dan mengenali kelemahan argumen orang lain. Dan, nakalnya, Pirie juga menunjukkan cara sengaja berargumen tak logis tanpa kena getahnya. Buku ini niscaya mempercerdas Anda, gila-gilaan—keluarga, teman, dan lawan Anda pasti berharap Anda tak pernah membacanya.

Peringatan Penerbit!
Di tangan yang salah, buku ini bisa sangat berbahaya. Kami sarankan Anda mempersenjatai diri dengan buku ini dan menjauhkannya dari orang lain. Jangan beli buku ini sebagai hadiah, kecuali Anda sangat yakin penerimanya bisa Anda percaya.

LINK:
Rahasia Selalu Menang Berargumentasi
Beli Via Toko Buku Serambi Online
Lini: Cerdas Jiwa Sehat Raga

Energize your Soul

Energize your Soul
Penulis: Dawn Breslin
Hati pasti berfluktuasi. Adakalanya percaya diri begitu rendah dan prasangka merajai. Sesekali, percaya diri malah berlebih. Dalam 21 hari, buku ini akan memandu Anda untuk mengelola sekaligus menyeimbangkan harga diri dan percaya diri Anda.

Menyegarkan jiwa Anda. Tujuh langkah yang Dawn tawarkan terangkum dalam buku mungil ini. Dengan program ini, Anda dibantu untuk menghentikan sikap kecanduan, mengusir rasa takut, mengalahkan kecemasan, dan memompa rasa percaya diri.

Setiap bab akan berisi contoh kasus, analisis penyebab, resep praktis, dan akselerator yang menguatkan energi positif Anda. Ya, buku ini memang ibarat kotak P3K. Meskipun mungil, semoga saja buku ini bermanfaat besar bagi Anda.

Dawn Breslin adalah guru pengembangan-diri yang terkenal dari Inggris. Ia juga penulis buku laris Zest for Life. Secara berkala, ia mengisi acara di GMTV dan telah membuat 15 episode serial televisi untuk Discovery Health.

Pujian Pada Buku Ini:

"Begitu lembut dan memancarkan energi positif... semakin lama Anda mendengarkan Breslin, semakin terasa bahwa ucapannya memang berarti. Perilakunya yang lurus telah menempatkan dia di posisi puncak."
The Scotsman
"program panduan hidup Dawn Breslin telah mengubah kehidupan di seantero negeri"
The Times

LINK:
Energize your Soul
Beli Via Toko Buku Serambi Online
Lini: Cerdas Jiwa Sehat Raga